
14 Agu Oli Deltalube Mana yang Dapat Mendongkrak Performa Mobil Lawas?
Sumber : popularmechanics
Oli Deltalube mana yang cocok untuk mobil lawas atau mobil generasi lama? Sebelum membahas jenis oli yang sesuai untuk mobil lawas, Anda perlu mengetahui masing-masing kegunaan oli Deltalube agar bisa membedakannya secara jelas. Oli mobil dan motor Deltalube menawarkan kelebihan yang tidak dimiliki oleh kompetitor. Dengan penggunaan zat aditif spesial, oli Deltalube memiliki masa penggantian yang lebih lama dengan melumasi berbagai komponen mesin secara lebih sempurna. Makanya tidak heran jika harga produk Deltalube tergolong sedikit lebih tinggi dibandingkan kompetitor, sebab Deltalube mengutamakan ‘value for money’. Dengan harga yang ditawarkan, banyak keuntungan dan manfaat yang bisa dirasakan oleh pengguna Deltalube.
Baca Juga : Dari 3 Kategori Oli Mesin Deltalube Ini, Mana yang Sesuai untuk Kendaraan Anda?
Untuk memberikan kebebasan berkendara, Deltalube menyediakan tiga jenis oli kendaraan yang diperuntukkan untuk kebutuhan mesin kendaraan yang berbeda-beda. Deltalube Daily 757 Premium 10W30 dan 10W40 dirancang khusus untuk kebutuhan mobil generasi baru, serta motor matic dalam segala kondisi berkendara. Deltalube Multipurpose 757 SAE 30 dan 40 diciptakan untuk menunjang mesin kendaraan pribadi, kendaraan komersial dan heavy duty diesel dengan kinerja mesin tanpa batas. Kategori yang terakhir adalah Deltalube Adventure yang terbagi menjadi dua macam, yakni Deltalube Adventure Ultra SAE 15W40 dan Deltalube Adventure 731 Super SAE 20W50. Untuk Deltalube Adventure Ultra SAE 15W40 hadir untuk melengkapi kebutuhan mesin diesel dalam menerjang berbagai rintangan. Sedangkan Deltalube Adventure 731 Super SAE 20W50 diformulasikan untuk mesin bensin generasi lama, kendaraan modifikasi, dan motor besar.
Kendaraan generasi lama dapat bekerja maksimal jika menggunakan oli dengan tingkat kekentalan yang cukup tinggi, sebab jarak antara satu elemen mesin dengan yang lainnya cukup renggang. Dengan demikian, mesin kendaraan generasi lama membutuhkan oli yang kental untuk menjalankan fungsi setiap mesinnya secara maksimal. Deltalube Adventure 731 Super SAE 20W50 menggunakan zat aditif spesial untuk menambah tingkat kelekatan oli terhadap mesin, serta menjaga komponen dari gesekan yang dapat mengakibatkan keausan. Penggunaan bahan dasar dan zat aditifnya memang disesuaikan untuk mesin yang memiliki tingkat kompleksitas tinggi, misalnya seperti mesin modifikasi dan motor besar. Deltalube Adventure 731 Super SAE 20W50 tersedia dalam 3 ukuran, yaitu 0.8 Liter, 1 Liter dan 4 Liter, sehingga Anda bisa dengan nyaman memilih ukuran oli untuk motor atau mobil Anda.
Pastikan Anda menggunakan oli mesin yang sesuai dengan karakter dan kebutuhan kendaraan Anda, agar mobil atau motor Anda memiliki usia pakai (lifetime) yang lebih lama.